Saturday, 9 May 2015

12. Statement 'if'

Umumnya syntax untuk statement 'if' adalah:
  1. if ekpresi boolean1:
  2.      perintah
  3. if ekpresi boolean2:
  4.      perintah
  5. ...
  6. elif ekpresi boolean3:
  7.      perintah
  8. else:
  9.      perintah

Untuk elif bisa digunakan ataupun tidak, dan untuk else masih pilihan optional bila kondisi ekpresi boolean1 dan ekpresi boolean2 tidak terpenuhi.

Syntax ini berbeda dengan syntax pada C, Java ataupun yang lainnya, sehingga programer yang terbiasa dengan program-program tersebut, kadang membuat kesal programer.

Sekarang kita buat sebuah file program untuk mencoba perintah if ini.


  1. Buat folder di drive c dengan nama 'PythonFiles' (Lokasi folder tidak harus sama, dimanapun folder atau file disimpan, bisa kita buka koq). 
    Buka program Notepad atau Notepad++, bila Notepad/Notepad++ tidak dalam keadaan kosong,
    buka file baru (File > New).
    Lalu File > Save as, arahkan folder ke c:/PythonFiles. Lalu beri nama 'testifstatement.py'.
    Extention python adalah 'py' agar bisa langsung dieksekusi oleh windows.
  2. Lalu tulis :
    print('mulai')
    a=True
    b='satu'
    print('statement mulai')
    if a:
         print('nilai b=' +b)
    else:
         print('a==false')
    print('selesai')


  3. Lalu kita save (File > Save)
  4. Pada Python Shell IDLE, buka file yang baru kita buat (File> Open..) atau kita bisa menggunakan Ctrl+O. Ganti lokasi file ke c:/PythonFiles. Kita bisa lihat file testifstatement.py ada disitu. klik file tersebut. 
  5. Lalu munculah window Python Editor (sebetulnya kita bisa buat dengan window ini, tidak perlu notepad). Lalu Run > Run Module.
  6. Python shell men-restart dirinya, kemudian menjalankan program testifstatement.py
Kita juga bisa menjalankan program tersebut dengan command prompt. Pada command prompt tuliskan c:/PythonFiles/testifstatement.py





No comments:

Post a Comment